Peluang Mudik Lebaran 2021 bagi Mahasiswa Teknik UNPAS
Bisa mudik nggak ya tahun ini ?
Bicara mengenai mudik lebaran tahun ini apakah memungkinkan bagi Mahasiswa Teknik UNPAS ?, jawabannya pasti sangatlah memungkinkan, walaupun pandemi masih berlanjut dan semakin hari orang yang tertular virus Corona terus bertambah peluang untuk mudik masih tetap ada.
Kegiatan belajar mengajar yang sudah berjalan secara daring kurang lebih 1 tahun ini, pada dasarnya tidak menyulitkan mahasiswa perantauan untuk pulang ke kampung halamannya, namun masalah utama yang di hadapi mahasiswa adalah jika ia merantau juga untuk bekerja.
Waktu libur yang terbatas menjadikan Mahasiswa tersebut hanya dapat mudik pada waktu libur yang telah di tentukan oleh tempat ia bekerja.
Tahun lalu proses mudik tahun 2020 berjalan sangat kacau, dapat dibilang jika pandemi baru saja masuk waktu itu maka dari itu banyak tempat yang di blokir dan banyak jalan juga yang diawasi oleh aparat dengan ketat.
Tidak sedikit juga di beberapa daerah yang menyuruh para pemudik untuk kembali lagi padahal perjalanan tinggal sedikit lagi dan prosedur karantina yang waktunya melebihi waktu libur pemudik.
Tahun 2021 keadaan sudah mulai membaik, seperti yang telah kita ketahui bahwa pengetatan kegiatan mudik akan berlangsung mulai tanggal 6 Mei hingga 17 Mei nanti.
Selain itu aturan karantina juga akan diberlakukan kembali di beberapa daerah, namun sebelum tanggal 6 Mei dan setelah tanggal 17 Mei, kondisi jalan cukup memungkinkan untuk melakukan mudik bagi yang menggunakan kendaraan pribadi.
Jika Mahasiswa menggunakan jalur darat lain seperti menggunakan travel, bis, dan kereta. Masih dapat dilakukan hanya saja harus melakukan rapid test antigen yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 1×24 jam sebelum berangkat jika nanti di jalan terkena razia.
Bagi Mahasiswa perantauan yang akan mudik menggunakan jalur Udara dan Laut juga harus melakukan rapid tes antigen atau surat keterangan hasil negatif tes GeNose C19 dan mengisi e-HAC Indonesia.
Agar kegiatan mudik berjalan dengan lancar dan aman alangkah lebih baik jika kalian terlebih dahulu membaca syarat dan ketentuannya terlebih dahulu, baik melalui berita TV maupun artikel yang ada pada web resmi pemerintah.
Dengan begitu kalian dapat meminimalisir kerugian jika nanti saat kalian mudik terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti di cegat lalu di suruh kembali sama seperti tahun lalu.
Yang paling fatal jika kalian mudik menggunakan jalur laut atau udara, lebih baik patuhi seluruh syarat dan ketentuan atau memilih untuk tidak mudik sama sekali. Semoga kita semua di beri kelancaran dan kesehatan dalam melakukan mudik lebaran. Amin.
Source :
https://travel.detik.com/travel-news/d-5552841/peraturan-mudik-2021-baca-lagi-yang-teliti-ya