• info_ftunpas@unpas.ac.id
  • 62-8111317193

5 Tips Lancar Sidang Tugas Akhir

5 Tips Lancar Sidang Tugas Akhir

Fakultas Teknik UNPAS Bandung – Mahasiswa tingkat akhir sudah pasti merasakan suka duka mengerjakan tugas akhir serta pertanyaan seperti bagaimana kabar Tugas Akhirmu ?, sudah sampai mana, apakah tinggal sedikit lagi atau masih banyak yang harus direvisi.

Setelah laporanmu disetujui oleh pembimbing maka kamu harus melakukan sidang atau presentasi tugas akhir dihadapan penguji sebagai ajang pembuktian tugas akhir.

Walaupun tugas akhir hanya berlangsung kurang lebih 2 jam, tapi entah kenapa waktu terasa lebih lama saat menjalaninya, banyak faktor yang mempengaruhi hal tersebut. Agar Sidang Tugas Akhirmu berjalan lancar tanpa kendala berikut tips yang telah Fakultas Teknik UNPAS rangkum untuk kamu.

Tips Lancar Sidang Tugas Akhir

1. Postur Tubuh

Tips yang pertama adalah perhatikan postur tubuh saat melakukan sidang, sejajarkan kaki dengan bahu dan usahakan jangan membungkuk, postur tubuh yang tegap dapat membuatmu lebih percaya diri dan terlihat siap dimata audien.

Selain itu, berikan fokus pandanganmu ke arah audien, jika kamu terlalu takut untuk melihat mata mereka, jangan dipaksakan. Alihkan pandanganmu kearah dahi atau telinga audien, sesekali berikan senyuman pada audien.

2. Santai

Jangan lupa untuk tetap santai, sebelum sidang tugas akhir dimulai lakukan sesi pernapasan singkat agar kamu rileks. Tegang saat presentasi hanya akan mempersulitmu, semua yang telah kamu persiapkan seketika hilang jika kamu panik.

Atur nafasmu dengan bernafas melalui diafragma, lakukan berulang kali sampai kamu merasa tenang dan santai.

3. Gunakan Perangkat Pendukung

Gunakan perangkat pendukung untuk membantu sidang tugas akhir, perangkat pendukung tidak melulu soal memaksimalkan presentasi, tapi juga dapat digunakan untuk meningkatkan percaya diri, seperti pointer untuk memberitahu audien bagian yang dipresentasikan atau hanya sekedar gerakan tangan agar kamu lebih bersemangat.

4. Persiapan yang Matang

Tips keempat lakukan persiapan yang matang, kamu mungkin mengartikan ini seperti menghafal materi, mempersiapkan potensi pertanyaan, hingga peralatan apa saja yang dibutuhkan nantinya.

Itu benar, tapi apakah cukup ?, belum tentu, semua hal itu hanya akan membebanimu jika tidak berjalan sesuai rencana, bagian terpenting dari persiapan yang matang adalah bagaimana kamu menguasai jalannya sidang.

Jangan menghafal isi presentasi tapi pahamilah, lihatlah audien dan tanggapi respon mereka, kamu mungkin akan melakukan kesalahan tapi itu tidak apa-apa.

5. Gerak

Saat melakukan sidang tugas akhir, kamu jangan hanya berdiam diri saja, lakukan presentasi dengan gerakan yang membuatmu bersemangat, bukan berarti kamu harus mondar-mandir saat proses sidang.

Berpura-puralah untuk tidak takut saat sidang berjalan, gerakkan tanganmu saat menjelaskan hingga berpindah posisi dari tempatmu berdiri agar kamu tidak merasakan gugup apalagi takut..

5 tips diatas adalah cara paling sederhana yang dapat kamu praktekan saat sidang tugas akhir, banyak metode diluar sana yang lebih komplek dan rinci namun kamu tidak fokus untuk hal itu bukan.

Jadi dari pada kamu belajar untuk melakukan public speaking yang baik dan benar alangkah lebih baik jika kamu menerapkan tips sederhana agar sidang tugas akhirmu lancar, semangat pejuang kelulusan.

>
Open chat
Hallo
Ada yang bisa kami bantu