• info_ftunpas@unpas.ac.id
  • 62-8111317193

Kenali Dosen Wali, Sebagai Pembimbing Akademik

Kenali Dosen Wali, Sebagai Pembimbing Akademik

Mengenal dosen wali merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan oleh setiap mahasiswa karena kedepannya seluruh hal yang berkaitan dengan akademik mahasiswa perlu didiskusikan dengan dosen walinya masing-masing. Biasanya 1 dosen wali membimbing banyak mahasiswa, untuk pembagiannya sendiri tergantung kepada pihak universitas yang bersangkutan. Setiap dosen wali tentunya memiliki karakter yang berbeda-beda, maka dari itu kita perlu mengenali karakter dosen wali masing-masing agar kedepannya proses diskusi mengenai akademik dengan beliau dapat berjalan dengan lancar. Beberapa hal akademik yang dapat didikusikan antara mahasiswa dengan dosen walinya adalah sebagai berikut :

  1. Mata kuliah yang akan diambil di semester depan

Untuk menentukan mata kuliah apa saja yang dapat diambil oleh mahasiswa di semester depan, dosen wali akan memperhatikan beberapa hal seperti, mata kuliah yang menjadi prasyarat bagi mata kuliah tersebut, bobot sks mata kuliah, ipk mahasiswa yang bersangkutan, grade setiap mata kuliah yang telah diambil sebelumnya, dan arah studi mahasiswa (apabila mata kuliah yang akan dipilih adalah mata kuliah pilihan).

  1. Masalah grade pada mata kuliah tertentu

Dosen wali berhak untuk mengetahui penyebab yang mengakibatkan buruknya grade pada mata kuliah mahasiswanya, apakah karena kurangnya presensi mahasiswa (sering membolos, sakit, atau lainnya), atau karena ketidakmampuan mahasiswa dalam memahami materi yang diberikan oleh dosen pengampu mata kuliah yang bersangkutan, atau lainnya.

Setelah mengetahui penyebabnya, selanjutnya dosen wali akan memberikan saran atau solusi agar mahasiswa yang bersangkutan dapat memperbaiki grade-nya, misalnya dengan cara mengambil kembali mata kuliah tersebut pada semester sisipan, atau mengambil kembali mata kuliah tersebut pada semester selanjutnya, atau lainnya.

  1. Pemilihan dosen pembimbing untuk TA (Tugas Akhir)

Bagi universitas yang memperbolehkan mahasiswa untuk memilih dosen pembimbing TA yang sesuai dengan masing-masing topik TA-nya sendiri maka akan ada kemungkinan mahasiswa kebingungan untuk memilih dosen mana yang akan lebih cocok karena biasanya ada lebih dari 1 dosen yang sesuai dengan topik TA yang bersangkutan. Apabila merasa kebingungan seperti itu, maka tidak ada salahnya untuk mencoba mendiskusikannya dengan dosen wali.

>
Open chat
Hallo
Ada yang bisa kami bantu