Visi UNPAS
Menjadi Entrepreneurial University yang memiliki jati diri Nilai KeIslaman dan Kesundaan pada tahun 2037
Falsafah UNPAS
- Bahwa kebahagiaan adalah rahmat dan karunia Allah SWT, dan merupakan hak semua umat manusia
- Karena itu Paguyuban Pasundan bertujuan membawa kehidupan masyarakat Indonesia ke arah kebahagiaan yang diridhoi Allah SWT
- Dengan jalan meningkatkan kehidupan masyarakat serta mengembangkan ilmu pengetahuan dalam bidang sosial, ekonomi, teknologi, budaya dan agama
- Dalam perjalanan usahanya, dasar negara Pancasila menjadi landasan idiilnya dengan Undang-undang Dasar 1945 sebagai landasan konstitusional, serta Islam sebagai landasan ke Tuhanannya.
Misi UNPAS
- Menyelenggarakan pendidikan dengan sistem pembelajaran yang kolaboratif dan berpusat pada mahasiswa untuk menghasilkan lulusan yang mendapat pengakuan nasional dan internasional.
- Menyelenggarakan pendidikan dan penelitian berbantuan teknologi informasi untuk meningkatkan mutu proses dan output hasil belajar mahasiswa agar mendapat pengakuan internasional.
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat berdasarkan pada hasil penelitian dan kebutuhan masyarakat dalam rangka meningkatkan martabat manusia dan peradaban dunia (inovation Society).
- Menjaga, memelihara dan mengembangkan nilai-nilai Islam dan Sunda sebagai sumber pendidikan karakter untuk meningkatkan kompetensi kecakapan hidup mahasiswa.
- Menjaga, memelihara dan mengembangkan sistem penyelenggaraan pendidikan yang mampu membentengi paham sekulerisme, kapitalisme dan liberalisme.
- Membangun spirit inovasi dan kewirausahaan dengan menggali peluang-peluang baru, menerapkan budaya kewirausahaan, memperluas jejaring kemitraan, dan memberikan nilai tambah/benefit bagi para pemangku kepentingan (stakeholders).
Visi FT UNPAS
Menjadi Penyelenggara Pendidikan Tinggi yang Inovatif, Unggul dan Berbudaya Entrepreneur serta memiliki jati diri Nilai KeIslaman dan Kesundaan di tahun 2037
Misi FT UNPAS
- Menyelenggrakan pendidikan tinggi teknik yang berkualitas dalam melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi, berkontribusi dalam pembangunan, serta mengusung nilai Kesundaan dan Keislaman.
Tujuan FT UNPAS
- Menjadi Fakultas yang mandiri dan bertatakelola baik (Good Faculty Governance)
- Menghasilkan lulusan yang Bertaqwa kepada Allah SWT, berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat berdasrkan pancasila, menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, memiliki kepekaan sosial terhadap masyarakat dan menunjukkan sikap bertanggungjawab terhadap terhadap pekerjaan pada bidang keahliannya secara mandiri.
- Menghasilkan lulusan yang Tanggap terhadap kemajuan ilmu dan teknologi serta dinamika perubahan sosial dan kemasyarakatan, khususnyayang berkaitan dengan bidang keahliannya.
- Menghasilkan Lulusan yang Menguasai dasar-dasar ilmiah serta pengetahuan dan metodologi sehingga mampu menemukan, memahami, menjelaskan dan merumuskan penyelesaian masalah yang ada di dalam kawasan keahliannya.
- Menghasilkan penelitian yang dapat memperkaya khasanah keilmuan dengan menemukan konsep, model, dan paradigma baru di bidang teknik yang berbasis pada moral dan etika dalam rangka memecahkan masalah di masyarakat.
- Menjadi Fakultas yang mengedepankan kesejahteraan dengan mengembangkan profesionalitas.